Di Bumi kita terdapat lebih dari 200 negara. Tentu anda sudah mengerti dengan apa yang disebut "negara". Sebuah negara minimal memiliki wilayah, rakyat, pemerintahan dan pengakuan dari negara lain.
|
image via : terrific-top10.com |
Terlihat bahwa syarat yang utama dari suatu negara salah satunya adalah memiliki wilayah. Ada negara yang memiliki wilayah luas, juga ada negara yang wilayahnya kecil bahkan sangat kecil. Dengan pemerintahan dan budayanya sendiri, negara-negara kecil bisa menjadi beberapa tempat terkaya, tempat terjauh, ataupun tempat paling menarik di dunia. Mari kita lihat negara-negara terkecil di dunia saat ini:
# 7. Saint Kitts dan Nevis - 261 km2
|
en.wikipedia.org |
Federasi Saint Kitts dan Nevis adalah sebuah negara federasi dua pulau yang terletak di Kepulauan Leeward, Karibia. Negara ini merupakan negara yang terkecil di Amerika, dalam luasnya dan jumlah penduduknya. Ibu kota dan kursi pemerintahan federal bertempat di Pulau Saint Kitts. Pulau Nevis yang lebih kecil wilayahnya berjarak sekitar 3 km sebelah tenggara Saint Kitts.
Saint Kitts dan Nevis merupakan pulau-pulau pertama di Karibia yang disinggahi orang Eropa. Saint Kitts dahulu adalah rumah bagi perkampungan Inggris dan Perancis pertama di Karibia.
# 6. Liechtenstein - 160 km²
|
www.allianz.com |
Kepangeranan Liechtenstein (nama alternatif: Listenstaina) beribu kota Vaduz adalah sebuah negara kepangeranan seluas kurang lebih 160 kilometer persegi yang terkurung daratan. Terletak di tepi timur Sungai Rhein di antara negara Austria dan Swiss, segala urusan luar negeri negara berbahasa Jerman ini diurus oleh Swiss. Liechtenstein terkenal pula dengan jasa perbankan dan mengandalkan pendapatan dari sektor pariwisata, terutama penjualan prangko.
# 5. San Marino - 61 km²
|
www.incomingpartners.it |
Republik San Marino merupakan negara terkecil ke lima di dunia dan dikelilingi oleh Italia tepatnya di sebelah utara berbatasan dengan provinsi Rimini, daerah Emilia-Romagna dan di sebelah selatan provinsi Pesaro dan Urbino, daerah Marche.
San Marino adalah negara republik konstitusional tertua di dunia, dibentuk pada 3 September 301 oleh Santo Marinus dari Rab, seorang tukang batu Kristiani yang kabur pada saat persekusi agama oleh Kaisar Romawi Diocletian. Konstitusi San Marino diberlakukan pada 1600, adalah konstitusi tertua di dunia yang masih berlaku.
# 4. Tuvalu - 26 km²
Tuvalu, dulunya dikenal sebagai Kepulauan Ellice, adalah sebuah negara kepulauan yang terletak di antara Hawaii dan Australia di Samudra Pasifik. Tetangga terdekat adalah Kiribati, Nauru, Samoa dan Fiji.
|
www.oceanislandtravel.com |
Tuvalu terdiri dari empat pulau karang dan lima atol besar. Populasi penduduk mencapai 10.472 membuatnya menjadi negara berdaulat ketiga terpadat di dunia, dengan Vatikan City dan memiliki penduduk lebih sedikit Nauru. Tuvalu mempunyai luas daratan hanya 26 kilometer persegi. Tuvalu adalah negara terkecil keempat di dunia, lebih besar dari Kota Vatikan denagn luas 0,44 km2 , Monako dengan luas 1,95 km2 dan Nauru dengan luas 21 km2. Tanah di Tuvalu tidak cocok untuk pertanian dan badan air yang terkurung daratan. Laguna sangat umum ditemukan di tempat ini. Titik tertinggi di antara 114 pulau yang membentuk negara ini hanya setinggi 5 m di atas permukaan laut.
# 3. Nauru - 21 km²
|
www.worldatlas.com |
Republik Nauru, atau sebelumnya dikenal dengan nama Pleasant Island, adalah negara berbentuk republik terkecil di dunia. Negara ini tidak memiliki ibukota resmi. Nauru terkenal dengan hasil produksi fosfatnya yang telah ditambang oleh gabungan perusahaan asing sejak 90 tahun terakhir. Tetangga terdekat Nauru adalah Kepulauan Banaba, Kiribati. Dengan 9.378 penduduk, Nauru adalah negara dengan penduduk paling sedikit kedua setelah Vatikan.
# 2. Monaco - 2 km²
|
www.iamistanbul.tv |
Monaco adalah sebuah negara kota berdaulat, yang terletak di Côte d'Azur di Eropa Barat. Berbatasan dengan Perancis di tiga sisi, dan satu sisi berbatasan dengan Laut Tengah, pusatnya adalah sekitar 16 km (9.9 mi) dari Italia, dan hanya 13 km (8.1 mi) dari timur laut Nice, Perancis. Monako mempunyai luas wilayah 2.02 km2 (0.78 sq mi), dan populasi sebesar 36,371, dan membuat Monako menjadi negara kedua terkecil, dan paling padat penduduk di dunia.[9] Monako mempunyai perbatasan darat hanya 4.4 km (2.7 mi), dan garis pantai 4.1 km (2.5 mi), dan lebar yang bervariasi antara 1.7 km (1.1 mi), dan 349 meter (382 yard). Titik tertinggi dari negara ini adalah jalur sempit yang bernama Chemin des Révoires di lereng gunung Mont Agel, di distrik Les Révoires, yang tingginya 161 meter (528 feet) di bawah permukaan laut. Quartier terpadat di Monako adalah Monte Carlo, dan Ward terpadat adalah Larvotto/Bas Moulins. Monaco terkenal dengan reklamasi tanahnya, yang telah meningkat ukurannya sekitar 20%. Proyek reklamasi tanah yang sekarang meliputi, memperluas distrik Fontvieille sekitar 0.08 km2 (0.031 sq mi) atau 8 ha (19.8 akre).
# 1. Vatikan - 0,44 km²
Vatikan atau lebih lengkap disebut sebagai Kota Vatikan, dengan nama resmi Negara Kota Vatikan merupakan negara merdeka terkecil di dunia, dari segi luas wilayah dan jumlah penduduk. Vatikan merupakan sebuah enklaf yang berada di dalam wilayah kota Roma di Italia. Vatikan merupakan tempat tinggal Paus dan wilayah Takhta Suci, otoritas pusat Gereja Katolik.